Program Studi Profesi Arsitektur Fakultas Teknik Segera Dibuka di Unhas

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Hasanuddin menyelenggarakan rapat paripurna terbatas dalam rangka membahas persetujuan pembukaan Program Studi Profesi Arsitektur (PPAr) pada Fakultas Teknik.

Kegiatan berlangsung mulai pukul 10.00 WITA secara daring melalui aplikasi zoom meeting, Selasa (28/06,/2022).

Rapat dipimpin oleh Anggota MWA Unhas, Prof. Syamsul Bachri. Turut hadir jajaran anggota MWA, Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Muh. Restu, Senat Akademik, beberapa Direktur dan Kepala Lembaga, Dekan FT beserta Tim Taskforce pembukaan PPAr Fakultas Teknik.

Mengawali kegiatan, Prof. Restu menjelaskan usulan pembukaan prodi PPAr telah melalui proses dan tahapan yang panjang, mulai dari tingkat fakultas hingga tahapan persetujuan MWA. Profesi Arsitektur Unhas banyak dibutuhkan oleh para lulusan arsitek untuk dapat melanjutkan bidang keilmuan mereka. Pembukaan prodi ini diharapkan akan menjadi sarana keilmuan berkelanjutan.

Lebih lanjut, Prof. Restu menambahkan FT Unhas terus melakukan upaya pengembangan untuk menghadirkan prodi yang sejalan dengan kebutuhan masyarakat. Untuk itu, beliau mengharapkan agar MWA bisa memberikan persetujuan pembukaan prodi.

Dekan FT Unhas, Prof. Muhammad Isran Ramli menyampaikan kehadiran PPAr merupakan bagian dari implementasi UU Arsitektur.

Hadirnya PPAr akan melengkapi keilmuan keteknikan di Unhas. Beliau mengatakan, FT Unhas selalu berupaya menjadi terdepan dalam mempelopori terbukanya prodi yang diperlukan oleh masyarakat termasuk profesi arsitektur.

  • Bagikan