FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Para calon siswa SD-SMP yang tak lulus jalur zonasi PPDB Online masih mengambang.
Diketahui, Dinas Pendidikan Makassar telah mengumumkan nama-nama yang lulus PPDB jalur zonasi pada Rabu malam, (29/6/2022).
Ketidakjelasan ini membuat orangtua calon siswa pun pasti harap-harap cemas. Olehnya, karena khawatir maka kadangkala orangtua harus menempuh berbagai cara termasuk membayar, melalui 'jendela dan jalan yang tidak sesuai prosedur.
Kadis Pendidikan (Kadisdik) Makassar Muhyiddin mengatakan untuk kebijakan bagi yang belum lulus zonasi akan dilakukan pascapendaftaran zonasa dan non zonasi selesai.
"Tetap akan ada sekolah kosong. Kita lihat ada swasta, negeri. Soal ada anak yang tertampung maka itu soal kami. Karena jangan sampai ada anak yang Anak Tidak Sekolah (ATS)," janjinya.
Hal ini ujar dia, menjadi fokusnya.
Staf Dapodik Disdik Makassar Hamka mengatakan, bagi mereka yang belum terdaftar dan tidak memenuhi kriteria non zonasi, Disdik berjanji tetap mengakomodir itu.
"Pak kadis sudah sampaikan bahwa semua anak harus sekolah. Makanya nanti dicarikan solusinya bagaimana dia mau sekolah," ucapnya.
"Pimpinan tentukan. Nanti dicarikan solusi. Yang susah kalau mereka pilih sekolah," ujarnya. (selfi/fajar)