Dimulai di Kota Jember, Collabonation Tour Sukses Hibur Masyarakat

  • Bagikan

Kampanye Era Baru, Jaringan Baru merupakan salah satu realisasi upaya IM3 dalam menghadirkan pengalaman internetan dengan kualitas jaringan yang semakin baik dan bisa diandalkan oleh para penggunanya yang mayoritas berjiwa muda dan aktif berkegiatan digital. Dengan melakukan perluasan dan optimalisasi jaringan di lebih dari 43.000 pemancar jaringan yang akan terus berlanjut di seluruh Indonesia, dipastikan pelanggan akan mendapatkan pengalaman telekomunikasi digital yang lebih baik sehingga semakin memenuhi kebutuhan digital lifestyle para pengguna.

Melalui Collabonation Tour, IM3 memiliki misi tidak hanya untuk kembali menyapa dan menghibur para generasi muda Indonesia namun juga ingin membangkitkan semangat berkarya mereka seiring dengan pengembangan jaringan yang juga kami lakukan di kota-kota tujuan Collabonation Tour.

Harapannya kampanye Era Baru, Jaringan Baru ini dapat memberikan dampak positif yang signifikan dan menjadi bukti nyata komitmen IM3 untuk terus meningkatkan kenyamanan dalam pengalaman internetan dengan jaringan baru yang kuat.

Pada area konser Collabonation Tour, IM3 juga menghadirkan Community Zone, sebuah zona kolaborasi IM3 dan komunitas yang melibatkan Doodle Art Jember. Community Zone dapat dikunjungi oleh semua pengunjung Collabonation Tour, dari musisi, komunitas, dan publik lainnya untuk mengekspresikan apa pun melalui gambar maupun tulisan.

Dengan pembelian tiket, para penonton Collabonation Tour mendapatkan Kartu Perdana Freedom Internet edisi spesial Collabonation dengan kuota hingga 9GB yang bisa digunakan untuk merasakan era baru pengalaman berinternet dengan jaringan baru IM3 melalui berbagai pilihan produk dan layanan dari IM3.

  • Bagikan

Exit mobile version