Kantongi 41 Suara, Andi Sukarman Terpilih Jadi Ketua IKA SMANSA

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAROS -- Andi Sukarman, terpilih menjadi Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMANSA Maros dalam musyawarah besar (Mubes) IKA SMANSA yang digelar Sabtu, 2 Juli di Convention Hall Grand Waterboom

Menariknya sebab sebelum pemungutan suara berlangsung, dua calon Ketua yakni Edi Supriyadi Budiman, dan Faradillah Usman memilih mengundurkan diri.

Pimpinan sidang kemudian langsung mengambil keputusan. Dimana pemilihan dilanjutkan dengan hanya ada 3 calon Ketua Ika Smansa, yakni , Andi Sukarman, Muhammad Jabbar dan Andi Askandar sepakat voting.

Pemilihan pun dilakukan secara voting setelah jalan musyarawarah tak menemukan jalan keluar.

Dalam voting itu, Andi Sukarman berhasil mengantongi 41 suara, disusul Muhammad Jabbar dengan tujuh suara dan Andi Askandar dengan satu suara, dari total 49 suara pemilih sah.

Ketua Ika Smansa terpilih, Andi Sukarman, mengatakan beberapa program sudah disiapkannya.

CEO Sukses Group itu mengatakan dalam waktu dekat ini ia akan membangun sekretariat.

"Kita akan memperkuat kelembagaan, kita akn merampunhkan data base alumni seluruh Indonesia bahkan dari luar negeri," ungkapnya.

Dia juga mengatakan kalau akan mengoptimalisasi seluruh kekuatan.

Bahkan dia meyakini jika ini dikelola dengan baik maka Ika SMANSA bisa melakukan hal besar.

Bahkan dia juga berjanji akan membuat program Alumni mengajar dan pemberian beasiswa kepada siswa yang berprestasi.

"Pola asuh juga ada, siswa yang tidak mampu akan kita biayai, mulai dari pakaian hingga operasionalnya," jelasnya.

  • Bagikan