FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof. Dr. Ir. H. Husain Syam, M.TP., IPU., ASEAN Eng melepas 9 mahasiswa untuk Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan. di Lantai 7 Menara Pinisi.
Kesembilan mahasiswa akan melaksanakan KKN Kebangsaan di Palangka Raya Kalimantan Tengah 16 Juli sampai dengan 19 Agusturs 2022.
Pelepasan Mahasiswa KKN Kebangsaan di dampingi Wakil Rektor Bidang Akademi Prof. Hasnawi Haris dan Ketua Satgas KKN Arifin Manggau.
Dalam arahannya Rektor UNM, Prof. Husain Syam mengatakan KKN kebangsaan ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat yang berwawasan kebangsaan sehingga mahasiswa harus mampu mengikuti skema dan kegiatan yang diprogramkan,
“Ini adalah KKN yang berwawasan kebangsaan yang tentu anda itu harus mampu mengikuti skema dan kegiatan yang menjadi program. Prinsipnya adalah kerja-kerja mahasiswa dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat,”ungkapnya.
Lebih lanju Prof. Husain Syam berpesan agara para peserta KKN menjaga nama baik almamater. Ia berharap mahasiswa bisa menyesuaikan dengan kultur dan adat- istiadat dimana mereka ditempatkan.
“Jagalah nama baik almamater, karena anda akan menjadi perwakilan, menjadi corong, jangan sampai membuat hal-hal yang tidak di inginkan, belajar dan mampu hidup bersama kultur masyarakat berbeda.,” harapnya. (Ikbal/fajar)