FAJAR.CO.ID,MAKASSAR-- Desa Bojo Kabupaten Barru kembaki disasar untuk pengabdian masyarakat. Kali ini terkait Pelatihan Penerapan Good Corporate Governace.
Hal ini di khususnya Pada Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Salah satunya yang di latih adalah Bumdes Mekar Bersama. Dilatih oleh Dosen Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP). Sejak Selasa,12 Juli.
Terdiri dari Dedy Abidin, S.E.,M.Si (Ketua Tim) lalu ada yang menjadi narasumber Dr. Nur Hilalia, S.E.,M.Si. dan Siti Nafisah Azis, S.E.,M.Si serta Nuraisyah Zain Mide.
Ketua Tim Pelatihan Penerapan Good Corporate Governace Desa Bojo, Barru,
Dedy Abidin mengatakan kegiatan tersebut bertujuan bagaimana kedepan Bumdes ini bisa menyelesaikan permasalahan terkait pengembangan dan promosi.
"Saat ini, mitra menghadapi beberapa permasalahan antara lain pengembangan bisnis dan keorganisasian khususnya dalam tata Kelola yang berimbas pada masalah perencanaan keuangan," ucapnya.
Bahkan masalah pelaporan keuangan yang tidak sesuai dengan standar akuntansi keuangan, juga kerap terjadi. Untuk itu tim pengabdian dari PNUP mengambil peran melatih dan mengajarkan beberapa hal tersebut kepada warga.
Narasumber, Nur Hilalia mengatakan
Berdasarkan evaluasi umpan balik dari perserta yang menanyakan tentang materi pelatihan, narasumber,serta fasilitas dan konsumsi menunjukkan tingkat kepuasan peserta rata-rata 87%.
Beberapa materi pelatihan yang diberikan yakni penataan Ketenagakerjaan,
Penataan Manajemen BUMDesa Mekar Bersama serta Penataan Sistem Administrasi Keuangan.