Tak Pernah Kalah di Lima Musim Terakhir, Ini Catatan PSM Saat Main di Laga Perdana Liga 1

  • Bagikan
int

FAJAR.CO.ID, SLEMAN-- PSM Makassar akan menghadapi PSS Sleman pada laga pembuka Liga 1 Indonesia, Sabtu (23/7/2022).

Pada perdana tersebut PSM Makassar akan bertamu ke kandang lawan, yakni Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Menghadapi laga itu, Pasukan Ramang merasa optimis meraih hasil positif, karena dari 5 musim terakhir di laga perdananya PSM selalu meraih hasil positif dengan catatan 4 kali menang serta 1 hasil imbang.

Dari 5 musim tersebut yang dimulai pada musim 2017 PSM Makassar selalu bertindak sebagai tuan rumah di laga perdana liga 1.

Dengan catatan pada musim 2017 PSM menang 3-1 atas Persela, lalu pada musim 2018 PSM kembali menang dengan PSIS dengan skor 2-0, dimusim 2019 hasil positif kembali diraih atas Semen Padang dengan skor 1-0. Lalu musim 2020 PSM menang 2-1 atas lawan PSS Sleman yang merupakan lawan perdananya musim ini.

Satu-satunya hasil imbang diraih PSM di laga perdana, didapatkan musim lalu pada saat menghadapi Arema yang berakhir dengan skor imbang 1-1.

Di awal musim 2022 ini PSM Makassar memulai liga dengan bertamu ke kandang lawan. Setelah 5 musim beruntun memulainya dengan laga kandang.

Meski demikian Pasukan Ramang tetap pede menatap laga perdana ini dengan hasil yang positif melihat catatan laga perdana PSM sebelumnya, serta demi menjaga rekor tak terkalahkan di laga perdananya selama 5 musim beruntun. (MG1/fajar)

  • Bagikan