Vanue Porprov Dipastikan Rampung Awal September

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Pemkab Sinjai terus melakukan berbagai persiapan jelang pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XVII Tingkat Sulawesi Selatan yang akan digelar di Sinjai pada Oktober 2022.

Selain pembinaan atlet, kesiapan sarana dan prasarana atau venue olahraga yang akan digunakan dalam agenda olahraga tersebut juga menjadi perhatian Pemkab saat ini.

Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sinjai, saat ini tengah melakukan perbaikan dan pembangunan venue olahraga sesuai standarisasi yang telah ditetapkan.

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Sinjai Muh. Sabri Arsyad saat ditemui, Rabu (20/7/2022) menjelaskan bahwa saat ini ada 12 lokasi atau venue sedang diperbaiki oleh Pemkab Sinjai.

Beberapa venue yang sementara dalam rehabilitasi diantaranya Stadion H. A. Bintang, lapangan basket, lapangan futsal, kolam renang H.Muh. Nur Tahir, Sirkuit Balap Motor di Gareccing, pembangunan venue panjat tebing, lapangan gateball, softball, pembenahan lapangan Gelora Massa dan beberapa venue lainnya.

“Saat ini sementara dalam tahap perbaikan beberapa venue olahraga serta pembangunan sarana olahraga seperti panjat tebing di Lapangan Eks Kantor Bupati Sinjai,” katanya.

Adapun total anggaran yang disiapkan untuk perbaikan sarana dan prasarana olahraga ini berkisar Rp8 miliar dari APBD Kabupaten Sinjai. Anggaran terbesar ada pada perbaikan Stadion H. A. Bintang yang menelan sekitar Rp2,7 miliar.

“Stadion H. Andi Bintang kita menambah tribun tertutup, kemudian ada perbaikan lintasan untuk cabang olahraga atletik, apalagi acara pembukaan juga dipusatkan di sana,” jelasnya.

  • Bagikan

Exit mobile version