BKN Ganjar Pemkab Sinjai Terbaik Pertama di Indonesia Kategori Penilaian Kompetensi Wilayah Tengah Besar

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Pemerintah Kabupaten Sinjai ditetapkan terbaik pertama se-Indonesia kategori penilaian kompetensi Pemkab wilayah tengah tipe besar.

Informasi ini diketahui setelah Badan Kepegawaian Nasional mengumumkan dalam acara BKN Award sebagai rangkaian Rapat Koordinasi Nasional Kepegawaian tahun 2022.

Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Marriot Harbour Bay, Kota Batam, Kamis (21/7/2022). Sementara Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Aparatur (BKPSDMA) mengikuti kegiatan tersebut secara virtual.

Selain Pemkab Sinjai, Pemkab Buleleng, Provinsi Bali di urutan kedua. Lalu disusul Pemkab Takalar, Bulukumba, dan Jeneponto di urutan selanjutnya.

Kepala BKPSDMA Sinjai, Lukman Mannan mengatakan, Pemkab Sinjai menempati urutan pertama dari ratusan Pemkab se-Indonesia. Sinjai dinilai berhak mendapat penghargaan itu karena dinilai berhasil melakukan peningkatan dan penerapan kompetensi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN).

"Pengumuman disampaikan langsung di acara Rakornas BKN secara nasional, bukan rakor regional," beber Mantan Sekretaris DPRD Sinjai ini, Jumat (22/7/2022).

Bukan hanya itu, Pemkab Sinjai juga menempati posisi kedua kategori penerapan manajemen kerja Pemkab Wilayah Tengah Tipe Besar dalam acara tersebut. Dimana dalam kategori ini, Kabupaten Badung Provinsi Bali menempati posisi pertama. (sir)

  • Bagikan