Gubernur Andi Sudirman Lepas dan Beri Motivasi 50 Calon Praja IPDN Angkatan 33

  • Bagikan
Andi Sudirman Sulaiman

Sementara itu, Kepala Biro Administrasi Pemprov Sulsel, Andi Winarno Eka Putra yang merupakan IPDN Angkatan 13 memberikan pesan termasuk beberapa hal yang perlu dihindari seperti jangan sampai melakukan deviasi (pelanggaran) yang berakibat fatal. Misalnya pemukulan yang dapat dikeluarkan atau pelanggaran lain yang berakibat dikeluarkan dan mendapatkan hukuman administratif.

“Hindari melakukan kegiatan deviasi (pelanggaran) yang tidak diperlukan, hindari obat-obat terlarang dan hindari hal merugikan lainnya. Jangan membuat malu keluarga, jaga nama baik keluarga yang mensupport dan daerah pengiriman rekan-rekan. Ikuti semua aturan. Sehingga empat tahun kemudian anda akan dilantik oleh Presiden RI,” harap Purna Praja yang lulus tahun 2005 ini.

Sementara calon praja IPDN dari SMAN 3 Bone, Andi Fateh, mengaku baru berhasil setelah mencoba di tahun kedua setelah lulus SMA. Sedangkan Septian Gandhi Wardana dari SMAN 1 Takalar berhasil setelah mengikuti seleksi ke tiga kalinya.

"Harapan kepada Pak Gubernur semoga Sulsel semakin jaya, dan terima kasih atas perhatiannya bagi kami asal Sulsel semoga tetap memberikan perhatian kepada kami selama pendidikan," ucap Septian Gandhi.

Sementara, Anisa P Ridwan pelajar dari SMAN 1 Palopo merasa bersyukur karena telah berhasil menjadi calon praja yang merupakan cita-citanya sejak kecil.

“Alhamdulillah memang kakaknya juga dari alumni sana 10 tahun lalu, sekarang adiknya. Semoga dalam menjalani pendidikan selamat dan selesai tepat waktu dan lulus terbaik,” sebut orang tua Anisa, Muhammad Ridwan.

  • Bagikan

Exit mobile version