Dengan perayaan 17 Agustus ini, diharapkan para murid dapat mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila sesuai dengan kurikulum merdeka belajar.
“Pancasila yang kami maksud adalah para murid terus belajar namun tetap kakinya di Indonesia dan di bumi ini. Sementara daya pikir mereka, keterampilan mereka bisa bersaing dan berkompetisi secara level global,” jelasnya.
Selain siswa, juga akan dilibatkan FKK (Forum Komunikasi Kelas) dan BMJ.
Khusus untuk bidang kesenian nantinya baru akan diperlombakan dalam kegiatan Porseni.
“Di situ kita akan memunculkan bakat-bakat seni, anak-anak baik di bidang seni musik, suara, seni tari bahkan drama,” pungkas dia. (selfi/fajar)