Pembangunan Pasar Rakyat Tarue Sabbang Selatan, Resmi Dimulai

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, LUWU UTARA – Pembangunan Pasar Rakyat Tarue Kecamatan Sabbang Selatan resmi dimulai. Hal ini ditandai dengan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pasar Rakyat Tarue oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, Sabtu (6/8/2022), di Desa Buangin, Sabbang Selatan.

Pembangunan Pasar Rakyat ini menggunakan anggaran Tugas Pembantuan (TP) APBN Tahun Anggaran 2022 Kementerian Perdagangan Republik Indonesia.

“Alhamdulillah, Luwu Utara selalu mendapatkan pembangunan pasar rakyat melalui Tugas Pembantuan Kementerian Perdagangan. Ini adalah wujud perhatian dan dukungan pemerintah pusat kepada kita yang ada di Luwu Utara,” kata Indah dalam sambutannya.

Dikatakan Indah, tujuan pemerintah menghadirkan pasar rakyat di seluruh wilayah Indonesia adalah dalam rangka menghadapi persaingan dengan pasar modern dan retail-retail modern yang tengah menjamur, serta dapat memberikan lingkungan yang nyaman bagi masyarakat setempat dengan harga yang bersaing, bahkan lebih murah.

Indah berharap, pembangunan pasar rakyat ini dapat selesai sesuai dengan waktu yang tertera dalam kontrak. “Kita berharap, pasar ini dapat terbangun sesuai dengan waktu yang sudah dikontrakkan,” harapnya.

“Nanti setelah kita resmikan, baru saya bicara terkait manfaatnya, titip pesan pemeliharaan, pemanfaatan dengan sebaik-baiknya, yang paling penting dulu di pembangunannya, sekarang kita kawal bersama-sama,” sambung dia.

Bupati perempuan pertama di Sulsel ini berpesan kepada masyarakat beserta tokoh yang hadir untuk membantu mengawal jalannya pembangunan pasar rakyat tersebut.

  • Bagikan