Tiga dari Lima Daerah Jumlah Peningkatan Pembeli Tertinggi di Tokopedia Ada di Sulsel

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Tokopedia mencatat berbagai temuan transaksi menarik selama setahun ke belakang (Agustus 2021-Agustus 2022). Salah satunya soal wilayah dengan peningkatan jumlah pembeli paling tinggi.

Menariknya tiga dari lima kabupaten/kota asal pembeli tertinggi ada di Sulawesi Selatan. Kabupaten itu adalah Jeneponto, Bantaeng dan Takalar. Dua daerah lainnya adalah itu Asmat dan Halmahera.

External Communications Senior Lead Tokopedia, Rizky Juanita Azuz menyampaikan pihaknya mencatat jumlah transaksi dan penjual yang bergabung masing-masing bertumbuh 1,5 kali lipat dan hampir 2 kali lipat.

"Untuk lima daerah itu, jumlah pembeli meningkat rata-rata 3,5 kali lipat selama satu tahun ini," katanya.

Selain asal daerah pembeli, Tokopedia juga mencatat wilayah dengan peningkatan jumlah penjual paling tinggi yaitu Pasangkayu, Pakpak Bharat, Banggai Kepulauan, Teluk Bintuni dan Kepulauan Anambas.

Lalu wilayah dengan peningkatan jumlah transaksi paling tinggi: Jayawijaya, Konawe Utara, Waropen, Paniai dan Pegunungan Bintang (rata-rata peningkatan 9 kali lipat).

Untuk produk yang laris manis, ada beberapa. Mulai dari kategori rumah tangga seperti bibit tanaman, stok kontak hingga baterai. Kategori makanan dan minuman ada minyak, buah da kripik.

Di kategori kesehatan ada vitamin, obat herbal dan masker kesehatan. Kategori elektronik ada bohlam, speaker dan earphone. Terakhir kategori fesyen ada kaos pria, sandal wanita dan tas selempang wanita.

CTO of Tokopedia, Herman Widjaja mengungkapkan dii HUT ke-13 Tokopedia, perusahaan teknologi Indonesia sekaligus bagian dari Grup GoTo itu, terus berupaya menciptakan super ecosystem yang bisa mempermudah masyarakat memulai dan menemukan apa pun ‘13ersama Tokopedia’, demi mendorong pemulihan ekonomi nasional.

  • Bagikan