Pemkab Maros Gelontorkan Dana Hibah Rp2,4 Miliar untuk Pembangunan Rujab Wakapolres Maros dan Klinik

  • Bagikan

Sementara itu Kapolres Maros, AKBP Awaludin Amin menyampaikan terima kasihnya kepada Pemerintah Daerah dan Masyarakat Maros.

"Kami berterimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah dan khususnya warga Maros. Karena sumbangsih warga yang taat membayar pajak, inilah salah satu hasilnya kita mendapat bantuan hibah," katanya.

Diakuinya, rujab Wakapolres Maros ini memang sudah lama tak ditinggali karena tak layak huni.

"Rumah dinas ini biasa dijadikan gudang penyimpanan karena sudah tidak layak ditinggali. Bahkan sudah di atas lima tahun tak pernah di rehab sama sekali," akunya.

Olehnya itu diharapkan melalui dana hibah ini, selain prioritas rehab klinik Anindhita juga untuk pembangunan rumah dinas Wakapolres Maros. Diharapkan setelah rampung bisa dimanfaatkan dengan baik. (Rin)

  • Bagikan

Exit mobile version