Pergeseran Rangka Jembatan Rel KA Dilakukan, Progres Pembangunan Sudah Mencapai 95 Persen

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAROS -- Pergeseran jembatan rel kereta api (KA) di Kelurahan Maccini Baji Kecamatan Lau Kabupaten Maros mulai dilakukan Rabu malam, 31 Agustus hingga Kamis dini hari, 1 September 2022.

Sesuai dengan jadwal yang ada pergeseran jembatan yang akan menghubungkan jalur dari Barru, Pangkep hingga ke Maros ini nantinya akan berlangsung selama lima jam. Terhitung pukul 23.00 Wita hingga pukul 04.00 Wita

Pantauan FAJAR di lapangan, penutupan dilakukan pukul 23.00 Wita di area Jalan Poros Maros-Pangkep dan Jalan Poros Pangkep-Maros di Kelurahan Maccini Baji Kecamatan Lau Kabupaten Maros.

Sejumlah petugas baik dari Kepolisian, TNI, Diahub Maros, maupun dari Balai Besar Pengelola Kereta Api (BPKA) Sulsel serta pihak terkait lainnya tengah sibuk mengatur kendaraan kecil. Mereka mengarahkan para pengndara kendaraan kecil masuk ke jalur Escape Road yang telah disediakan. Sementara kendaraan besar seperti truk telah disiapkan kantong parkir.

Dengan pergeseran rangka baja jembatan rel kereta api ini, progres pengerjaannya kini sudah 95 persen.

Kepala Balai Pengelola Kereta Api (BPKA) Sulawesi Selatan, Amanna Gappa mengatakan jembatan yang memiliki panjang 63 meter ini digeser kurang lebih 40 meter.

"Hari ini kami sedang dalam proses pergerseran jembatan. Jembatannya digeser sepanjang kurang lebih 40 meterm Sedangkan jembatannya sendiri panjangnya 63 meter dengan berat total 326 ton," jelasnya saat ditemui.

Dia mengatakan kalau pergeseran jembatan ini menggunakan Hydrolic Launcher.

"Ada dua buah Hydrolic Launcher, masing-masing dengan kekuatan 250 ton," sebutnya.

  • Bagikan