Warga Perumahan Pondok Asri 1 Ditemukan Membusuk, Ini Kecurigaan Istri

  • Bagikan
Ilustrasi

Tetannga korban Subaedah menerangkan, dia terakhir melihat korban pada Jumat (23/9/2022) sekitar pukul 11.30 Wita, ketika pergi melaksanakan salat Jumat di Masjid.

Sekira Pukul 23.00 Wita, KSPK dan Piket Fungsi Polsek Biringkanaya yang dipimpin langsung Kanit Reskrim Polsek Biringkanaya Iptu Sangkala tiba di TKP. Sementara Tim Inafis Polrestabes Makassar tiba sekira pukul 23.51 wita, dipimpin oleh Ipda Ruslan tiba di TKP dan langsung melakukan olah TKP.

Disusul Biddokkes Polda Sulsel yang dipimpin oleh AIPDA Sultan tiba di TKP dan langsung melakukan oleh TKP.

Keterangan sementara di TKP dari Tim Biddokkes Polda Sulsel, hasil pemeriksaan awal untuk sementara tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, dan diperkirakan korban meninggal dunia karena sakit karena ditemukannya bekas-bekas muntahan korban di sekitar TKP.

Diperkirakan, korban meninggal dunia sudah 2 hari yang lalu, sekira pukul 02.00 Wita, Tim Biddokkes Polda Sulsel membawa Jenazah ke RS Bhayangkara untuk dilakukan pemeriksaan.

Adalun pihak keluarga almarhum menolak untuk dilakukan visum dikarenakan MJ mempunyai riwat penyakit serangan jantung dan stroke. (muhsin/fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version