Livinkan Kecamatan Manggala Kota Makassar dan Desa Topejawa Kabupaten Takalar, Mandiri Makin Digital dan Kekinian

  • Bagikan

Fajar.co.id -- Aplikasi Super apps Livin by Mandiri semakin membuktikan eksistensi nya, terbukti periode januari sd agustus transaksi livin telah tembus 1 milyar transaksi atau tumbuh 62% dari tahun sebelumnya.

Livin by Mandiri telah berhasil mengakselerasikan seluruh transaksi finansial hingga gaya hidup (lifestyle) dalam 1 aplikasi yang mudah, nyaman dan aman.

“Dengan Livin seluruh nasabah semakin mudah dalam mengakses layanan perbankan, bisa dimana saja dan kapan saja. Mulai dari buka rekening, transfer, bayar bahkan investasi pun dapat diakses via livin tanpa repot harus ke cabang, kata M. Ashidiq Iswara RCEO Bank Mandiri Sulawesi & Maluku

Untuk mendorong percepatan penetrasi Livin ke seluruh lapisan masyarakat, sabtu 1 oktober 2022 Bank Mandiri Area Makassar Ratulangi menggandeng Kecamatan Manggala Kota Makassar dan Desa Topejawa Kabupaten Takalar dalam kegiatan “Livinkan Kecamatan Manggala dan Desa Topejawa” sekitar 1.000 warga kecamatan manggala dari 8 kelurahan dan desa Topejawa berhasil di Edukasi dan di bukakan rekening melalui Livin By Mandiri.

“Kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat kota makassar dan kabupaten Takalar semakin paham dan nyaman dalam bertransaksi digital sekaligus mendorong peningkatan literasi keuangan” tambah Andika Yanwar Patiwiri Area Head Makassar Ratulangi.

Dalam kegiatan ini diberikan juga paket sembako kepada masyarakat Kec Manggala dan Desa Topejawa yang berhasil melakukan aktivasi Livin. (*/fnn)

  • Bagikan

Exit mobile version