TP PKK Parepare Gandeng Bank Sulselbar Luncurkan Kredit Pusaka

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, PAREPARE – Pimpinan Bank Sulselbar cabang Parepare bersama Ketua tim penggerak PKK kota Parepare dan didampingi analis kebijakan bagian perekonomian melauncing program kredit pusaka yang di peruntukan bagi pelaku usaha mikro binaan PKK Kota Parepare di Baruga rumah jabatan walikota, pada Senin (3/10/2022).

Pimpinan Bank Sulselbar Cabang Parepare, Hazjul, yang ditemui usai kegiatan menjelaskan, program kredit pusaka tanpa bunga sebesar 100 juta ini, merupakan kolaborasi antara bank sulselbar dan tim penggerak PKK kota Parepare guna membantu ibu rumah tangga meningkatkan perekonomian keluarga, dengan batas maksimal setiap pelaku usaha sebesar 1 juta rupiah.

Hazjul juga menambahkan program ini, sebagai bagian dari upaya pemulihan ekonomi berkelanjutan di kota Parepare sekaligus sejalan dengan tema bulan inklusi tahun 2022 yang diselenggarakan otoritas jasa keuangan yakni inklusi keuangan meningkat perekonomian semakin kuat.

“Ini merupakan keinginan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare yang bertujuan untuk membantu ibu rumah tangga dalam meningkatkan taraf hidupnya dan kami hadir untuk ikut bersinergi. Untuk hari ini baru dua orang yang memenuhi persyaratan yakni berasal dari kecamatan bacukiki barat dan Soreang,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Hazjul mengajak pihak kecamatan untuk ikut serta dalam membantu pengawasan program tersebut.

Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK kota Parepare, Erna Rasyid Taufan, mengungkapkan bagi pelaku usaha yang ingin melakukan kredit melalui program ini, nantinya akan melalui beberapa tahapan guna memastikan kredit pusaka yang merupakan program CSR dana bergulir dari bank sulselbar ini bisa tepat guna dan tepat sasaran.

  • Bagikan