Fajar.co.id, Pangkep -- Tim pelaksana Program Kolaborasi Sosial Membangun Masyarakat (KOSABANGSA) Institut Bisnis & Keuangan Nitro memberikan edukasi kepada warga Salemo tentang tentang teknik yang cocok dilakukan dalam memperkenalkan Pulau Salemo sebagai Pulau religi ke masyarakat luas dengan menggunakan Media Sosial sebagai perangkat Promosi atau yang dikenal sebagai marketing Strategy Media Sosial, Sabtu, 22 Oktober 2022.
Menghadirkan pemateri antara lain Al Kautsar dan Ikhwan sebagai narasumber. Sesuai dengan Program Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau yang ingin menjadikan pulau Salemo sebagai Wisata religi.
Karena pulau Salemo memiliki nilai sejarah peradaban perkembangan islam. Serta melahirkan banyak ulama dan cendekiawan. Olehnya, dirinya ingin mengembalikan kejayaan yang pernah ada.
Dengan berdirinya pondok tahfidz di Pulau salemo nantinya akan menjadi ikon wisata religi. Akan tetapi Masyarakt perlu diberikan edukasi sebelum pulau Salemo menjadi Wisata Reliji.
Edukasi Insitutut Bisnis dan Keuangan Nitro merupakan salah satu kampus dari 22 Kampus di Indonesia yang menjadi pelaksana Program Kolaborasi Sosial Membangun Masyarakat (KOSABANGSA) berkolaborasi dengan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) sebagai Tim Pendamping dalam program Pilot Project Kemendikbud yaitu dengan judul “Pengembangan Wisata Religi dan Budaya Pulau Salemo melalui Model Asset Based Community Development (ABCD)”.
Pilot Project ini berlangsung dari bulan September – Desember 2022 di Pulau Salemo Desa Mattiro Bombang Kecamatan Liukang Tupabbiring Kabupaten Pangkep.
Program pemberdayaan masyarakat di perguruan tinggi diarahkan untuk memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada di masyarakat berdasarkan analisis situasi.