Berawal Dari Apoteker, Kini Jadi Presdir Skincare Herbal Siap Go Internasional

  • Bagikan

Hal tersebut membuat Toni, selaku presdir dari produk SR12 menjadi bersemangat untuk terus mengembangkan produknya.

Owner SR12, Asri menjelaskan bahwa produk deodoran ini merupakan peluang usaha yang paling minim efek sampingnya, terlebih deodorant ini terbuat dari bahan herbal yang membuat deodorant ini unik.

"Hingga saat ini produk tersebut menjadi salah satu produk iconic yang menjadi unggulan," ucapnya.

Setelah deodoran, kini mengembangkan bisnisnya dengan mulai menjual produk skincare, body care dan produk-produk lain. Tentu dengan mengusung tema herbal, sehingga produk SR12 tetap terjamin keamanannya.

Untuk saat ini, SR12 memiliki 80 ribu mitra dan 500 distributor di seluruh Indonesia. Tidak hanya itu, SR12 juga memiliki distributor di luar negeri, seperti Malaysia, Singapura, Taiwan dan Turki. Bahkan nantinya, SR12 akan melebarkan sayapnya ke berbagai negara lainnya di Asia.

  • Bagikan