Apes, Aksi Pencuri di Makassar Gagal Setelah Dibuntuti Korban

  • Bagikan
Pelaku

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Aksi pencurian di Hotel Claro Makassar pada Minggu (30/10/2022) menggegerkan para pengunjung dan resepsionis.

Pada kejadian itu, dicuri 2 unit Handphone. Masing-masing 1 unit Handphone iPhone 11 warna ungu, dan 1 unit handphone Samsung j7 prime warna gold, yang tersimpan di dalam tas milik korban.

Kepala Seksi Humas Polrestabes Makassar AKP Lando kepada awak media menuturkan, korban menjelaskan bahwa berawal korban yang merasa menyimpan handphone di dalam tas. Kemudian korban merasa handphonenya terjatuh sehingga korban memeriksa tasnya dan mendapati tasnya sudah dalam keadaan terbuka.

"Kemudian korban memeriksa barang miliknya, ternyata barang sudah tidak ada lagi. Korban mencurigai pelaku yang lewat di dekat korban sehingga korban mengikuti pelaku," ujarnya pada Minggu (30/10/2022).

Lanjut kata dia, sesampainya dekat gerai ATM Hotel Claro, korban lalu menanyakan pelaku mengenai hp miliknya. Memeriksa tas pelaku dan menemukan handphone miliknya dan berbagai merk Handphone lainnya.

"Diduga dari hasil kejahatan, adapun barang milik korban 1 unit Handphone iphone 11 warna ungu dan 1 unit handphone Samsung j 7 prime warna gold," tandasnya.

Atas kejadian tersebut, korban diketahui mengalami kerugian Material sekitar Rp 13.500.000. Kabarnya, telah dilakukan pemeriksaan terhadap saksi pelapor dan Terduga pelaku.

(Muhsin/fajar)

  • Bagikan