Digelar 4 Hari di Hotel Claro, Layanan Samsat Hadir di Pekan Raya Sulsel

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Layanan samsat hadir di Pekan Raya Sulawesi Selatan (PRS) pada 1-4 November 2022 yang berlangsung di Hotel Claro Makassar.

Masyarakat dapat membayar pajak kendaraan tahunan di Kedai Samsat Bapenda Sulsel yang terletak hall utama di sisi kanan panggung utama pameran.

Selama bertransaksi di Kedai Samsat tersebut, wajib pajak akan mendapatkan hadiah hiburan, selama persediaan masih ada.

"Kami hadir di pameran ini mulai pagi pukul 09.00 hingga malam pukul 21.00," kata Kepala Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sulsel H. Andi Sumardi Sulaiman MM, saat meninjau pameran, Selasa 1 November 2022.

Sekretaris Bapenda Sulsel DR. H. Reza Faisal Saleh, M.Si menambahkan, Kedai Samsat ini melayani pembayaran pajak semua kendaraan Sulsel. "Kendaraan luar Makassar bisa membayar pajak di Kedai Samsat ini," ujarnya saat ditemui di Hotel Claro Makassar.

Saat ini semua samsat di Sulsel juga melakukan pembebasan tarif progresif kendaraan mulai 2 Maret 2022-31 Desember 2022.

Pembebasan tarif progresif ini berlaku untuk kendaraan angkutan barang yang terdaftar atas nama pribadi seperti pick up, light truk, blind van, dan sejenisnya. Juga berlaku untuk proses kendaraan baru, kendaraan ulangan, mutasi masuk, mutasi keluar, dari dan dalam luar Provinsi Sulawesi Selatan.

Pembebasan progresif tidak berlaku untuk kendaraan yang terblokir lapor jual/blokir BBN 2.

Saat ini Bapenda Sulsel juga menggelar penghapusan bea balik nama kendaraan bermotor kedua (BBNKB2) dan seterusnya hingga 30 November 2022.

  • Bagikan

Exit mobile version