Bentuk Satgas, Bapenda Optimis Capai Target

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, BARRU--Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Barru terus melakukan terobosan untuk meningkatan PAD. Salah satunya, dengan membentuk Satgas PAD (Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Hal ini sejalan dengan hasil rapat evaluasi penerimaan PAD yang dipimpin langsung Bupati Barru, Ir H Suardi Saleh, M.Si beberapa waktu lalu.

Kepala Bapenda Kabupaten Barru, Andi Rusman Rustam, S.STP, M.Si, Jumat ( 4/11/2022), langkah Satgas dalam mendorong peningkatan PAD tentu dengan cara yang humanis. Tim ini lebih kepada mengedukasi masyarakat.

Mengedukasi masyarakat sekaligus mensosialisasikan, ujarnya, terkait optimalisasi izin usaha, pajak restoran, pajak air bawah tanah, PBB, sarang burung walet dan pengontrolan alat MPOS.

"Kehadiran Satgas PAD diharapkan kesadaran masyarakat terkait pajak dan retribusi lebih baik lagi, makanya lebih awal kami tekankan agar langkah-langkah yang dilakukan lebih humanis," terangnya.

Namun yang lebih penting, target-target PAD yang sudah ditetapkan dapat dicapai tepat pada waktunya. Satgas ini lintas OPD, selain dari Bapenda juga ada dari instansi lain seperti Satpol serta dari Dinas Perizinan.(rus)

  • Bagikan

Exit mobile version