Gelar Badminton Kejurkot Piala Walikota Felet, PBSI Jakarta Utara Siap Lahirkan Atlit Berkualitas

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Walikota Jakarta Utara Dr. Ali Maulana Hakim, S. IP., M. Si resmi buka Kejuaraan Kota (Kejurkot) Piala Walikota Felet PBSI Jakarta Utara Tahun 2022 di GOR Bulutangkis Danau Sunter, Jakarta.

Penyelanggaran Kejurkot Piala Walikota Felet PBSI Jakarta Utara tahun 2022 merupakan yang pertama dilaksankan sejak pasca pandemi.

Ketua Panitia Dr. Andi Fajar Asti, M.Pd., M.Sc, menuturkan tujuan pelaksanaan kegiatan kejuaraan tersebut adalah untuk mencari bibit-bibit atlit terbaik, dan berkualitas tinggi.

"Tujuan pelaksanaan kegiatan kejuaraan tersebut adalah untuk mencari bibit-bibit atlit. Khususnya di Kota Jakarta Utara yang bisa membawa harum nama Indonesia di Kanca Internasional," ungkap Fajar yang juga Wakil Ketua PBSI Jakarta Utara

Ia menambahkan bahwa kegiatan Kejurkot Piala Walikota Felet PBSI Jakarta Utara tahun 2022 yang bergulir 2-4 November 2022 diikuti sekitar 300 atlit.

AFA sapaan akrabnya, lebih lanjut menilai bahwa para atlit adalah asset bangsa yang perlu dijaga dan dibina.

”Atlit besar tidak muncul dengan sendirinya, dia harus kita didik dan bina sejak dini," jelasnya.

Sementara itu, Walikota Jakarta Utara dalam sambutannya berharap pertandingan tersebut akan melahirkan bibit atlit yang berbakat.

"Melalui pertandingan ini semoga akan lahir bibit-bibit atlit yang punya potensi dan berbakat," tutupnya. Turut hadir pada acara tersebut adalah Walikota Jakarta Utara, Ali Maulana, Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Pemkot Jakarta Utara, Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Utara, Heru Haryanto, Ketua Binpres PBSI DKI Jakarta, Arifin kling, dan Sekretaris PBSI Jakarta Utara, Setio Pertiwanggono.

  • Bagikan

Exit mobile version