“Di sisi lain, kecamatan dengan pertumbuhan transaksi tertinggi melalui Tokopedia selama kuartal III 2022 dibanding kuartal III 2021, antara lain Kutowinangun di Jawa Tengah, Eremerasa, Sanrobone, Arungkeke di Sulawesi Selatan dan Indrapuri di D.I Aceh,” tambah Nafisah.
Tercatat pula beberapa kategori paling laris selama kuartal III 2022 di berbagai wilayah di Indonesia:
● Sumatra, Jawa: Rumah Tangga, Kesehatan, Makanan dan Minuman, Elektronik dan Fesyen
● Bali, Nusa Tenggara: Rumah Tangga, Elektronik, Fesyen, Kesehatan, Makanan dan Minuman
● Kalimantan, Sulawesi: Rumah Tangga, Elektronik, Fesyen, Kesehatan dan Otomotif
● Kepulauan Maluku, Papua: Elektronik, Fesyen, Kesehatan, Rumah Tangga dan Otomotif
Tea Heaven (Sukabumi), Bakso Damas (Malang) dan Madu Bantal (Banjarbaru) adalah contoh UMKM lokal di Tokopedia sekaligus pahlawan ekonomi yang memberdayakan masyarakat sekitar.
Jadi Pahlawan Ekonomi, Tiga UMKM di Tokopedia Berdayakan Masyarakat
Sejak bergabung di Tokopedia, Tea Heaven terus melakukan berbagai inovasi salah satunya dengan menambah variasi produk. Kini, Tea Heaven telah memiliki 100 varian teh di Tokopedia. Pemilik Tea Heaven, Devina Amelia mengatakan, “Kami memberdayakan ratusan petani teh di lebih dari 20 perkebunan di seluruh Indonesia, di antaranya Bantul, Garut, Ciwidey, Padang, Bali dan masih banyak lagi.”
Sementara penjualan Bakso Damas, usaha keluarga yang dilanjutkan oleh Angga Setyawan, sempat menurun hingga 60% pada awal pandemi. “Namun kondisi tersebut justru bukan penghalang. Berkat Tokopedia, omzet online kami bisa tetap naik dan berhasil mempertahankan sekitar 30 karyawan kami yang kebanyakan adalah tulang punggung keluarga,” kata Angga.