Porseni VII PGRI Luwu Utara Resmi Dibuka, Ribuan Guru Ikut Berpartisipasi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, LUWU UTARA --- Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, secara resmi membuka Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) VII Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Tingkat Kabupaten Luwu Utara, Rabu (9/11/2022), di Lapangan Sepak Bola Desa Kalotok, Kecamatan Sabbang Selatan.

Porseni VII PGRI akan berlangsung selama lima hari, mulai 9 - 14 November 2022. Namun, sejak 7 November 2022, sepak bola dan bola voli mulai dipertandingkan. Sekira 1500 – 2000 peserta yang merupakan guru dan tenaga kependidikan ikut berpartisipasi dalam Porseni kali ini.

Tema Porseni VII PGRI Tingkat Kabupaten Luwu Utara kali ini mengangkat tema “Guru Bangkit, Pulihkan Pendidikan, Indonesia kuat, Indonesia Maju”. Bupati Indah Putri Indriani dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas terlaksananya Porseni ini.

“Porseni PGRI ini adalah kegiatan tingkat kabupaten pertama yang diselenggarakan oleh Kecamatan Sabbang Selatan sejak resmi dimekarkan. “Terima kasih yang sebesar-besarnya atas terlaksananya kegiatan ini,” kata Indah Putri Indriani saat membuka Porseni VII PGRI.

Ucapan apresiasi dan terima kasih ia persembahkan kepada panitia pelaksana, terutama tuan rumah yang terus bergerak melakukan berbagai upaya demi suksesnya kegiatan ini. “Kami mengapresiasi semua upaya yang telah dilakukan oleh panitia dan yang lainnya,” ucapnya.

Indah mengatakan, Porseni adalah wadah berkumpul, bersilaturahmi, sekaligus menjadi wadah konsolidasi organisasi untuk terus bergerak maju dan bangkit menjadi pamong dalam menuntun peserta didik menemukan jati dirinya sesuai dengan kodrat alam dan zaman.

  • Bagikan