Bjorka membagikan beberapa sampel data diantaranya data milik Menteri Kominfo Johnny G. Plate, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, hingga konten kreator Deddy Corbuzier.
Sebelumnya, Bjorka umumkan akan membocorkan data base milik pemerintah PeduliLindung pada beberapa hari lalu.
"Next leak:Pedulilindungi," tulis Bjorka digrup telegram Bjorkanism, Selasa, 15 November 2022.
Untuk diketahui, Bjorka seorang peretas yang ramai dibicarakan usai menjual data dari berbagi pemerintah Indonesia hingga pejabat.
Sampai saat ini pemerintah belum mengungkap sosok di balik nama Bjorka tersebut.
Bjorka Bocorkan Data MyPertamina
Hacker Bjorka kembali berulah dengan mengklaim membocorkan data Mypertamina.
Hacker Bjorka sempat bikih heboh masyarakat dengan membobol data pribadi milik pejabat Republik Indonesia seperti Mahfud MD, Erick Thohir, Jokowi, dan Puan Maharani pada bulan September 2022.
Pada aksinya kali ini, Bjorka klaim membocorkan data MyPertamina melalui situs Breached Forum.
Bjorka mengklaim jika My Pertamina memiliki ukuran data sebesar 30GB (6GB terkompresi) dan diklaim berasal dari peretasan yang dilakukan pada November 2022.
Selain itu, Bjorka memperlihatkan sejumlah data Mypertamina berupa nama email, NIK, NPWP, nomor telepon, dan jumlah pengeluaran pengguna.
Dalam forum tersebut, Bjorkan menuliskan jika My Pertamina merupakan aplikasi digunakan untuk isi bahan bakar secara non tunai.
"MyPertamina adalah platform layanan finansial digital dari Pertamina yang terintegrasi dengan aplikasi LinkAja. Aplikasi ini digunakan untuk pembayaran non tunai saat mengisi bahan bakar minta di SPBU," ucap Bjorka dari laman Breached forum pada Kamis, 10 November 2022.