Langkah Tim Bulutangkis Sulsel U-27 Terhenti, Kalah dari Peraih Emas Beregu

  • Bagikan
Ketua PWI Sulsel, Agus Salim Alwi Hamu, saat mendatangi lokasi pertandingan bulutangkis di GOR Unggul Sport Center (USC) untuk memberikan semangat kepada atlet Sulsel.

FAJAR.CO.ID, MALANG -- Langkah bulutangkis U27 PWI Sulsel untuk menembus 4 besar atau semifinal di Porwanas XIII, Kota Malang Jawa Timur (Jatim) terhenti. Setelah dikalahkan peraih emas pada kategori beregu.

Cabang Olahraga (Cabor) Bulutangkis berpusat di GOR Unggul Sport Center (USC). Di Porwanas kali ini, bulutangkis digelar dengan 2 kategori. Yakni, kategori beregu, terdiri 1 tunggal dan 2 ganda. Kategori perorangan, terdiri masing-masing 1 pasangan ganda U27 dan U40.

Dalam kategori beregu, tim Jawa Tengah (Jateng) keluar sebagai juara 1, setelah Fentri Susilo Utomo dan Ahmad Muhaimin menang di partai ketiga, Rabu, 23 November.

Partai ketiga tersebut merupakan laga penentu melawan tim Jawa Barat yang diwakili Apid Rosyidin berpasangan Heryanto .

Fentri yang berhasil mengantarkan Jateng meraih emas, kembali bermain di kategori perorangan U27 berpasangan Agus Heriyanto,

Iman/Kurniawan menghadapi Fentri/Agus di kuarter final atau 8 besar, usai menumbangkan pasangan Kepulauan Riau (Kepri) 2 set langsung di ronde 2 atau 16 besar.

Melawan Jateng, langkah Iman/Kurniawan terpaksa terhenti, kalah 2 set langsung. Di set pertama, Sulsel tertinggi jauh dengan poin 21 : 6.

Sulsel mencoba meningkatkan strategi permainan di set kedua dengan menempatkan bola kepada Agus. Alhasil, berhasil memimpin 5 : 2.

Setelah turun minum di interval set kedua. Keadaan terbalik menjadi 7 : 16. Kemudian laga berakhir untuk kemenangan Jateng, 14 : 21.

Koordinator Cabor Bulutangkis PWI Sulsel, Rukman Mawawi mengakui, permainan Jateng kuat. Berkelas bak atlet profesional.

  • Bagikan