300 Perwakilan Community Leader PNM Datangi Rotterdam Ikut Pelatihan UMKM

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR--PT Permodalan Nasional Madani (PNM) berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam memajukan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Salah satu inisiatif yang dihadirkan dalam kegiatan itu adalah pelatihan sekaligus pelantikan Community Leader.

Lewat gelaran Pesta Nasabah Mikro yang melibatkan ratusan pelaku usaha ultra mikro. Berlangsung di Benteng Rotterdam, Sabtu-Minggu, 26- 27 November 2022.

Kepala Disivi Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) PT PNM, Dicky Fajrian mengungkapkan ini merupakan upaya pemberdayaan nasabah yang menitikberatkan pada digitalisasi.

Community Leader nantinya kata dia, akan menhjadi agen pemberdayaan bagi pelaku UMKM agar produk lokal yang mereka hasilkan bisa menjangkau pasar yang lebih luas dengan memanfaatkan platform digital.

Bahkan bukan tidak mungkin produk lokal UMKM bisa menjangkau pasar internasional.
Untuk bisa membedayakan nasahah di bidang digital, kita perlu mengupgrade kompetensi, agar paham mendampingi nasabah di era digital," jelas Dicky.

Pemimpin PNM Cabang Makassar, Maimun Bakri menambahkan Community Leader terdiri dari 300 peserta yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia Timur, mulai dari Makassar, Ambon, Papua, Palu, Kendari, dan Palopo.

"Setiap kota ada perwakilan Community Leader agar program pemberdayaan kepada nasabah lebih masif lagi," tuturnya.

Sebagai informasi, pada gelaran Pesta Nasabah Mikro, PNM juga menyerahkan Nomor Induk Berusaha (NIB) sebanyak 100.000 kepada nasabah ultra mikro di wilayah Sulawesi.

  • Bagikan