FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Mengawali tahun 2023, PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) menjalin kerja sama dengan Universitas Hasanuddin (UNHAS) untuk menghadirkan produk dan layanan perbankan di kampus tersebut.
Penandatanganan memorandum of understanding (MoU) kemitraan dilakukan oleh Head of Region - Indonesia Timur & Bali Nusra CIMB Niaga Ahmad S. Ilham dan Dekan Fakultas Pertanian Universitas Hasanuddin Prof. Dr. Ir. Salengke, M.Sc di Makassar, Sulawesi Selatan beberapa waktu lalu.
Sinergi pertama antara CIMB Niaga dengan UNHAS ini diinisiasi di Fakultas Pertanian dengan tujuan untuk meningkatkan penetrasi produk dan layanan perbankan CIMB Niaga pada segmen mahasiswa dan civitas akademika, di antaranya dengan menghadirkan mesin Electronic Data Capture & Quick Response (EDC & QR) di merchant-merchant yang tersedia pada kantin dan area lainnya dalam Fakultas Pertanian.
Melalui fasilitas ini, para dosen, mahasiswa, dan masyarakat lainnya bisa melakukan transaksi pembayaran digital dengan lebih praktis dan mudah, tanpa perlu khawatir jika lupa membawa uang tunai.
“Kami bangga bisa menjadi mitra dari salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia, dan meyakini kemitraan strategis ini dapat memberikan dampak positif bagi kedua institusi dalam menyediakan kemudahan akses produk dan layanan perbankan untuk seluruh civitas akademika UNHAS,” ujar Ahmad di Makassar, Senin (2/1/2023).
Selain menempatkan mesin EDC & QR, melalui kemitraan strategis ini CIMB Niaga juga menyediakan layanan Mobile Branch di area Fakultas Pertanian untuk memudahkan para civitas akademika, termasuk 48 ribu mahasiswa UNHAS, dalam memenuhi kebutuhan perbankan.