FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Pelantikan hasil jobfit lingkup Pemkot, diundur pekan depan. Jadwal dalam pekan ini, batal dilaksanakan.
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengatakan, pengunduran pelantikan ini dilakukan lantaran adanya masalah administrasi di OPD yang harus diselesaikan.
"Saya kasih tahu dahulu, bahwa saya tunda lagi (pelantikan). Karena selesaikan dahulu transfer awal, baru kita lantik. Pekan ini tidak ada, pekan depan lah," janji pria yang akrab disapa Danny ini, Senin, 9 Januari.
Ia menambahkan, pelantikan langsung digelar dan mengumumkan nama-nama yang mengisi jabatan barunya.
Pemkot telah mengantongi izin dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk menggelar pelantikan tersebut.
Reshuffle eselon dua ini diketahui menjadi awal dalam perombakan besar-besaran terhadap seluruh pejabat Pemkot Makassar.
Eselon III, camat, lurah, RT/RW, kepala sekolah, kepala puskesmas hingga Laskar Pelangi, dipastikan akan menyusul setelah pergeseran kepala OPD. Danny hanya menyebut ada enam kepala OPD yang akan dimutasi. "Jadi nanti ada yang dilelang ada yang diisi oleh Plt," katanya.
Diketahui posisi saat ini setidaknya ada empat OPD yang lowong di antaranya Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Satpol PP, dan Dinas Perhubungan (Dishub).
Anggota Komisi A DPRD Makassar, Abdul Wahab Tahir meminta agar pemerintah tetap objektif menilai hal ini. Apalagi memang banyak di antara OPD yang memiliki kinerja yang tak begitu memuaskan selama mereka menjabat.
"Pak Wali ini punya program yang sangat baik, jadi mestinya diimbangi juga dengan akselerasi dari OPD-nya," katanya. (an/yuk/fajar)