Pasar murah Pemkot Parepare ini sendiri akan rutin dilakukan setiap hari Minggu. “Jadi ini rutin dilakukan setiap Minggu pagi, hanya 2-3 jam,” kata Suriani.
Salah seorang warga, Sapar mengatakan, terbantu dengan adanya kegiatan seperti ini. “Kalau dari saya pribadi dan keluarga, terbantu dengan adanya kegiatan seperti ini. Mudah-mudahan ke depannya pemerintah daerah dapat melaksanakan kegiatan serupa tidak hanya dilokasi yang sama, tapi juga ditempat-tempat lain,” ucapnya.
“Jangan hanya terkondisi disini saja, karena masih banyak masyarakat ditempat-tempat lain yang perlu,” katanya.
Sapar juga menyampaikan saran agar tidak hanya masyarakat di lokasi itu saja. “Saya lihat banyak-banyak pedagang yang membeli, artinya ini tidak terlalu tersentuh oleh masyarakat menengah kebawah,” katanya.
Dari pantauan Pijarnews.com dilokasi, tampak masyarakat cukup antusias mengantre untuk membeli bahan pokok yang dijual dari distributor. Kegiatan tersebut merupakan kerjasama Pemkot Parepare melalui Disdag dan berkolaborasi dengan Dinas Pertanian Kelautan dan Perikanan (DPKP), Dinas Ketahanan Pangan (DKP), Perum Bulog Parepare, PPI, Wings Food dan Bagain Perekonomian Pemkot. Hadir Kepala Bagian (Kabag) Perekonomian, Rudy, Kepala Dinas Perdagangan (Kadisdag), Prasetyo Catur.(*)