Atasi Wakil China Zhao Jun Peng, Jonatan Christie Melaju ke Babak Perempat Final India Open 2023

  • Bagikan
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie

FAJAR.CO.ID,NEW DELHI -- Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak perempat final India Open 2023.

Jojo berhasil memastikan langkahnya usai menaklukan wakil China, Zhao Jun Peng di babak 16 besar.

Berlaga di K.D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, Kamis 19 Januari 2023, Jojo menang lewat drama Rubber gim, dengan skor 21-19, 15-21, dan 21-12.

Pada gim pertama, Jojo mendapatkan perlawanan sengit di poin-poin awal. Tunggal putra Indonesia itu bahkan sempat tertekan.

Jojo pun memberi perlawanan agar tak membiarkan lawan unggul semakin jauh. Setelah Jojo berhasil mendominasi pertandingan.

Jojo tetap bertahan dengan ketenangannya dan bisa menjaga keunggulan hingga memenangkan gim pertama dengan skor 21-19.

Masuk ke gim kedua, Zhao Jung Peng bermain dengan cepat dan tak membiarkan Jojo berkembang.

Dari sana Jojo semakin tertinggal tanpa bisa lagi menyamakan kedudukan. Skor 21-15 untuk kemenangan Zhao Jun Peng.

Pada gim penentuan, Jojo sempat kesulitan di awal laga, bahkan sempat tertinggal terlebih dahulu.

Dia pun perlahan menemukan ritme permainannya dan perlahan menyalip poin wakil China itu.

Jojo semakin nyaman memainkan pola permainannya sendiri. Alhasil dia dengan mudah menyudahi perlawanan Zhao Jin Peng dengan skor 21-12.

(Erfyansyah/fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version