Silaturahmi di Bontoduri, Hamka B Kady Siap Perjuangkan Aspirasi Warga

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Anggota DPR RI Hamka B Kady menyapa warga Kelurahan Bontoduri, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Sabtu (28/1/2023).

Dalam giat silaturahmi ini, ratusan warga yang mayoritas ibu-ibu serta tokoh masyarakat menyampaikan aspirasinya secara langsung kepada Hamka B Kady.

Mulai dari permintaan bedah rumah, masalah BPJS untuk warga tidak mampu, perbaikan lorong, hingga pengadaan tiang listrik meskipun hal itu menjadi tanggung jawab pemerintah kota Makassar.

Adapula tokoh masyarakat dari RT 03 RW 7 menyampaikan rasa terima kasih kepada Politisi Golkar tersebut karena telah menghadirkan program bedah rumah sebanyak 10 unit tahun 2023 ini.

Hamka menyatakan, akan mencatat semua keluhan masyarakat dan berupaya akan merealisasikannya.

"Ini menjadi tugas kami sebagai wakil rakyat. Aspirasi ini akan kami upayakan wujudkan. Saya tidak mau umbar janji, tapi akan kami perjuangkan," kata Hamka disambut tepuk tangan riuh warga.

Untuk perbaikan lorong, Anggota Komisi V ini juga akan mengupayakan program KOTAKU untuk masuk di Kelurahan Bontoduri.

"Program ini sifatnya padat karya. Warga yang mengerjakan, honornya untuk warga, dan dirasakan manfaatnya oleh warga itu sendiri. Walaupun perbaikan lorong dan drainase adalah tanggung jawab pemkot, tapi kami akan upayakan wujudkan," tuturnya.

Terakhir, Hamka B Kady tak lupa mengutarakan niatnya kembali maju di Pemilihan Legislatif DPR RI pada 2024 mendatang. (*)

  • Bagikan