Jokowi Paling Jago Tambah Utang daripada Pendahulunya, Akademisi: Presiden Juara

  • Bagikan
Presiden Joko Widodo

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Akademisi Cross Culture, Ali Syarief, angkat suara soal pernyataan terkait Presiden Jokowi yang tidak punya tandingan dari beberapa pendahulunya.

"Presiden Juara. Semua Presiden Indonesia terdahulu tidak bisa tandingi jagonya jokowi cari utang," ujar Ali Syarief dikutip dari unggahan twitternya, @alisyarief (29/1/2023).

Diketahui, tercatat pada Desember 2022, Surat Utang Negara (SUN) Indonesia mencapai Rp 4.368,8 triliun, naik dari Rp 1.101,6 triliun pada Desember tahun 2014 saat tahun pertama Jokowi diangkat menjadi presiden.

Surat Utang Negara bertambah sebesar Rp 3.267,2 triliun atau bertambah sebesar 297 persen selama delapan tahun Jokowi memimpin administrasi negara.

Dengan demikian Jokowi menambah Surat Utang Negara tiga kali lebih besar dibandingkan semua atau seluruh utang yang pernah dibuat seluruh pemerintahan di Indoensia sejak Republik ini berdiri.

Utang luar negeri pemerintah juga bertambah cukup besar. Meskipun tidak sebesar tambahan utang dalam bentuk Surat Utang Negara.

Atas catatan itu, Pemerintahan Jokowi menambah utang luar negeri sebesar 60,78 miliar dolar AS atau meningkat 47 persen sejak pemerintahan ini dilantik tahun 2014 lalu.

Jokowi menambah hampir separuh dari seluruh utang luar negeri yang dibuat Indonesia sejak zaman Soekarno, Soeharto, Habibie, Gus Dur, Megawati, dan juga SBY.

(Muhsin/fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version