Pedagang Pasar Sentral Kecewa, Hasil Labfor Belum Keluar

  • Bagikan
Bekas kebakaran Pasar Sentral Makassar

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Pedagang Pasar Sentral merasa kecewa lantaran hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dari Labfor Polda Sulsel kebakaran yang menghanguskan 931 los belum keluar.

Salah satu pedagang Pasar Sentral bernama Iccang (39) yang ditemui Fajar.co.id mengaku, kecewa karena sejauh ini belum ada hasilolah TKP dari Labfor.

"Dua los saya punya, pakaian. Pasti mi kecewa dengan belum adanya kejelasan dari pihak Labfor," ujar Iccang, Rabu (1/2/2023) siang.

Iccang pun berharap, apa yang telah berlarut-larut ini segera diketahui penyebabnya. Terlebih, sudah 37 hari pascatragedi kebakaran, penyebab kebakaran masih tanda tanya.

"Untuk Labfor mudah-mudahan cepat keluar," tukasnya.

Namun, dikatakan Iccang. Berkaca pada 3 peristiwa kebakaran sebelumnya, yang menjadi kambing hitam adalah listrik.

"Tapi paling kalau pasar itu, ujung-ujungnya yang disalahkan listrik," ucapnya.

Sebelumnya, diberitakan Tim Labfor Polda Sulsel melakukan olah TKP di lokasi kebakaran Pasar Sentral kota Makassar pada Kamis (29/12/2022).

Kasubid Fiskom Bidang Labfor Polda Sulsel Kompol Wiji Purnomo, kepada awak media mengatakan, timnya telah mengambil beberapa sampel barang bukti.

"Saya bersama tim dan sudah mengambil beberapa sampel barang bukti diantaranya abu arang, sisa kain dan kertas yang terbakar dan kemudian kita bawa ke kantor untuk dilakukan pemeriksaan," ujar Wiji kenapa awak media, Kamis (29/12/2022).

Dikatakan Wiji, setelah pihaknya melakukan pemeriksaan. Akan mengirim hasilnya ke Polre Pelabuhan kota Makassar.(Muhsin/fajar)

  • Bagikan