Nikmati Staycation Ekonomis, tiket.com Hadirkan Rekomendasi dan Promo Hotel

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Selama pandemi tren baru bermunculan di bidang wisata, termasuk staycation. Kegiatan tersebut kini jadi salah satu tren berlibur yang banyak digandrungi beragam generasi.

Berasal dari kata stay dan vacation, istilah ini mengacu pada konsep liburan singkat dengan menghabiskan waktu di penginapan, seperti hotel, apartemen, atau vila.

Memiliki fasilitas yang menarik dan memadai dalam menjawab kebutuhan liburan singkat bersama keluarga, sahabat, juga orang tercinta.

SVP of Brand Marketing, tiket.com, Maria Risa Puspitasari mengatakan, Tren staycation telah menjadi salah satu kegiatan favorit masyarakat Indonesia saat ini, masyarakat butuh liburan dekat rumah. Lalu dengan kondisi yang private namun tetap bisa membawa suasana berbeda.

Opsi hotel budget hadir agar seluruh kalangan dapat menikmati staycation singkat yang dapat menghadirkan pengalaman private stay yang maksimal dengan suasana hangat bersama orang - orang tercinta.

"Hal ini sejalan dengan fokus tiket.com sebagai OTA (Online Travel Agent) dengan fokus customer-centric untuk terus berupaya memberikan pengalaman yang baru bagi Sobat tiket sekaligus untuk mendorong pemulihan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia," ucapnya.

Berikut lima rekomendasi hotel budget dari tiket.com untuk menikmati sensasi menginap singkat ekonomis di berbagai daerah di Indonesia, tentu dapat menjadi pilihan yang pas ditambah saat ini tiket.com memberikan promo khusus Hotel Budget.

"Ada hotel Ramayana Makassar, BOSS Legian Hotel Bali, Palm Park Hotel Surabaya, Pomelotel Patra Kuningan Jakarta dan Ivory Hotel Bandung," ucapnya.

  • Bagikan