FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Anggota DPRD Kabupaten Sinjai, A. Zaenal Iskandar menjadi pemateri ‘Suara Demokrasi’ di UPTD SMPN 6 Sinjai, Kecamatan Sinjai Timur, Senin (6/3/2023) pagi.
Dalam kesempatan itu, A. Zaenal menyampaikan kepada siswa, tentang nilai-nilai demokrasi yang tercantum pada penjelasan Sila ke-4 Pancasila, yakni mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama.
Dimana kata dia musyawarah untuk mencapai mufakat diliputi semangat kekeluargaan. Serta menghormati setiap keputusan yang dicapai sebagai hasil musyawarah.
Materi tersebut kata Guru UPTD SMPN 6 Sinjai, Amran Ar adalah bagian dari kegiatan proyek profil Pancasila.
“Jadi bapak anggota DPRD Sinjai, memberikan pemahaman tentang demokrasi terhadap siswa, dikaitkan dengan nilai-nilai pancasila khususnya sila keempat pancasila,” kata, Amran Ar melalui pesan WA.
Pemaparan materi Suara Demokrasi ini diikuti 130 orang siswa. Turut hadir Kepala UPTD SMPN 6 Sinjai, Jusniati. (*)