FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Anggota DPRD Sulsel Rudy Pieter Gony (RPG), meminta RB E-sport semakin meningkatkan kemampuannya dan terus merangkul kalangan muda.
Hal itu disampaikan RPG saat hadir pada rangkaian ulang tahun RB E-sport di Mbuuk Coffeshop pada Minggu (5/3/2023) malam.
"Harapan saya pada anniversary 2 tahun RB E-sport ini, semakin meningkatkan kemampuan atau skillnya, dan merangkul kalangan muda. Karena ini keniscayaan di era kekinian," ujar RPG.
Legislator PDIP itu menyebut, E-sport merupakan sesuatu yang penting bagi kota Makassar. Hal itu tidak lepas dari tidak sedikitnya anak-anak muda yang berprestasi pada bidang tersebut.
Terlebih, pada rangkaian ulang tahun dan launching Jersey itu, dihadiri langsung oleh Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar, Ahmad Susanto.
"Hadirnya Ketua KONI, menunjukkan e-sport merupakan sesuatu yang penting bagi kota Makassar. Mudah-mudahan kedepan ini menjadi cabor yang bisa dipertandingkan di Pekan Olahraga Daerah (Porda)," harapannya.
RPG yang juga bagian dari RB E-sport, para anak muda yang tergabung pada dunia E-sport akan menjadi bintang emas untuk kota Makassar.
"Kita berharap e-sport bisa menjadi sesuatu yang luar biasa bagi kota Makassar. Ini baru 2 tahun usianya, tapi prestasinya sudah luar biasa," bebernya.
Makassar sebagai kota dunia, dikatakan RPG. Harus menyiapkan ruang atau tempat untuk anak muda yang bergelut pada dunia E-sport.
"Karena memang ini sudah menjadi sesuatu yang mendunia," tandasnya. (Muhsin/fajar)