Buka Musrenbang Takalar Tahun 2024, Ini Pesan Pj Bupati

  • Bagikan

“Tujuan diadakannya kegiatan ini untuk menampung berbagai masukan dan usulan dari stakeholder dalam rangka penajaman, penyelarasan dan penyempurnaan kerangka regulasi dan anggaran yang akan dituangkan dalam RKPD Kab. Takalar tahun 2024. Untuk selanjutnya akan digunakan sebagai bahan penyusunan RAPBD Kab. Takalar Tahun 2024”. Jelasnya.

Musrenbang Takalar dibuka secara langsung oleh Pj. Bupati Takalar yang ditandai dengan penabuhan gendang. Dan dihadiri kurang lebih 120 orang terdiri dari unsur Pemerintah Prov. Sulsel, unsur Anggota DPRD Prov. Sulsel, Anggota Forkopimda Takalar, Ketua dan Anggota DPRD Kab. Takalar, para Pimpinan Perangkat Daerah Kab. Takalar, para Camat se-Kab. Takalar, unsur Akademisi dan Unsur Instansi/Lembaga. Dengan Tema “Percepatan Transformasi Ekonomi dan Pemerataan Pembangunan yang Inklusif serta Penguatan Demokrasi”.

Pada kegiatan tersebut dirangkaikan dengan Penandatanganan Berita Acara Kesepakatan Hasil Musrenbang. (*)

  • Bagikan