Untuk di Kota Makassar, Pasar Ramadan IM3 hadir di Mall Ratu Indah selama 22 Maret-21 April 2023, di sana selain dapat menjadi tempat ngabuburit dan buka bersama di food bazaar, masyarakat juga dapat mengunjungi Booth IM3 untuk mengikuti berbagai kuis & games berhadiah berbagai voucher hingga total nilai Rp75juta, mencoba AR Filter IM3 spesial Ramadan, serta mendapatkan promo pembelian produk-produk IM3.
Lebih dari itu, IM3 juga melakukan SIDAK Outlet IM3 yang mengunjungi dan bersilaturahmi ke 2000 outlet di Indonesia dengan Bus Ramadan termasuk ke kota Makassar, untuk memberikan Parsel Ramadan serta mengajak para mitra outlet IM3 untuk mengikuti kompetisi branding outlet dengan grand prize sepeda motor.
Prio Sasongko - Head of Region Kalimantan & Sumapa Indosat Ooredoo Hutchison, menyampaikan, “Ramadan tahun ini merupakan momen yang menggembirakan bagi masyarakat Indonesia, karena seluruh lapisan kembali dapat melakukan berbagai keseruan tradisinya yang patut kita rayakan bersama.
IM3 juga memahami bahwa kebutuhan konsumsi internet masyarakat akan semakin meningkat selama bulan Ramadan, untuk itu kami hadirkan Freedom Internet dengan kuota utama 100GB agar seluruh pelanggan dapat menikmati momen Ramadan yang menyenangkan tanpa rasa khawatir akan kehabisan kuota. Semoga seluruh inisiatif kami ini semakin melengkapi kemeriahan Ramadan tahun ini.”
Untuk melengkapi kampanye Serunya Silaturahmi, IM3 juga mempersembahkan video “Kembali ke Serunya Ramadan” yang menampilkan kolaborasi musisi dari Ari Lesmana, Baskara Putra (Hindia), Feby Putri, dan Fiersa Besari yang mewakili masyarakat Indonesia dengan keunikan latar belakang tradisi yang berbeda-beda.