Ini Capaian Kinerja Bupati Suardi Saleh yang Disampaikan di Rapat Paripurna

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID -- Penyerahan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Barru Tahun Anggaran 2022 berlangsung di Ruang Rapat DPRD Kabupaten Barru, Senin (3/4/2023).

LKPJ Bupati Barru Tahun Anggaran 2022 merupakan LKPJ tahun pertama periode Pemerintah tahun 2021-2026 yang secara konstitusional harus disampaikan setelah berakhirnya tahun anggaran.

LKPJ Bupati Barru Tahun 2022 ini secara substansi merupakan evaluasi capaian kinerja pembangunan tahunan Kabupaten Barru berdasarkan RKPD Tahun 2022. yang dijabarkan ke dalam prioritas pembangunan Daerah Kabupaten Barru pada tahun 2022.

Suardi Saleh mengatakan, terus saling berkoordinasi, bekerja sama dan bersinergi mewujudkan tata kelola Pemerintahan yang baik.

“Mari selalu kita jaga mekanisme check and balance dalam proses kepemerintahan,” ajak Suardi Saleh.

Dalam kesempatan tersebut bupati Barru memaparkan Beberapa pencapaian di Tahun 2022 seperti pada bidang sosial mengalami kemajuan antara lain:

  1. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 71,53 point
  2. Angka harapan hidup meningkat menjadi 69,35 tahun
  3. Rata-rata Lama Sekolah menjadi 8,25 tahun
  4. Angka Harapan Lama Sekolah 13,61 tahun
  5. Jumlah penduduk miskin mengalami penurunan hingga 8,4 persen
  6. Tingkat pengangguran turun menjadi 5,32 persen

Untuk Beberapa capaian di bidang ekonomi hingga saat ini antara lain :

  1. Pertumbuhan ekonomi mengalami peningkatan menjadi 5,11 persen
  2. Kemampuan daya beli meningkat menjadi Rp11.275.000
  3. Pendapatan perkapita mengalami peningkatan menjadi Rp47.500.758,

Beberapa keberhasilan pada penyelenggaraan pemerintahan tahun 2022, tentu terdapat kekurangan maupun kekeliruan, baik yang mencakup substansi kepemerintahan maupun redaksional laporan. (rls)

  • Bagikan