Silaturahmi Antar Simpul, Relawan KoReAn Komitmen Bangun Kebersamaan hingga Menang

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, BANDAR LAMPUNG—Sebanyak 13 simpul Relawan Anies Baswedan yang berafiliasi dengan Konfederasi Nasional Relawan Anies atau KoReAn melakukan konsolidasi sekali melaksanakan buka puasa bersama di Bandar Lampung.

Ketiga belas simpul relawan adalah Relawan Anies Sumatera, Jong Sumateraies Bond, Aliansi Pendidik Menangkan Anies, Buruh Berjuang Bersama Anies, Jarnas Mileanies, Formarasa, Relawan Anies Mentawai. RelaRaBoG, Relajateng, Grapena, Relawan Anies Pedagang Kecil dan Relawan Perempuan Anies (Relas)

Silaturahmi menyepakati untuk meningkatkan konsolidasi antar simpul relawan yang berafiliasi dengan KoReAn

"Kami mengagendakan pertemuan setiap bulan agar konsolidasi organisasi bisa berjalan hingga terbentuknya tim pengawal TPS di Provinsi Lampung, hari yang hadir kita batasi hanya pimpinan simpul relawan saja" kata Ahmad Nurkholis, Koordinator KoReAn Provinsi Lampung yang juga Ketua Umum Relawan Anies Sumatera

Konsolidasi dihadiri perwakilan masing-masing simpul relawan Anies.

Lampung adalah salah satu provinsi yang dijadikan prioritas kemenangan Anies Baswedan. Simpul relawan Anies yang berafiliasi dengan KoReAn di Lampung bersepakat untuk membentuk Pos Komando Warga di 27.309 TPS di Provinsi Lampung

Muhammad Ramli Rahim selaku ketua umum Konfederasi Nasional Relawan Anies akan terus mendorong konsolidasi antar simpul relawan di setiap provinsi di Indonesia.

"Di Sulsel, Konsolidasi sudah tuntas, sekarang mereka membuat konsolidasi dan buka puasa bersama maraton selama 15 hari berturut-turut selama Ramadan, Lampung semalam, Sultra Rabu besok dan seterusnya akan terjadi di provinsi-provinsi lain di seluruh Indonesia, KoReAn akan selalu fokus di TPS karena TPS inilah yang harus di kerjakan baik sebelum, saat dan setelah pemungutan suara" kata MRR.

  • Bagikan

Exit mobile version