Insiden Oknum Prajurit TNI dan Patmor Sabhara Sebelum Penyerangan Pos Polisi di Makassar

  • Bagikan
Sejumlah motor Polisi dibakar orang tak dikenal di Makassar

Tak sampai di situ, dua unit motor dinas polisi yang berada di Jalan Andi Djemma, juga menjadi bulan-bulanan OTK.

Sementara itu, salah seorang warga yang ditemui di lokasi dekat pos polisi pertigaan Jl AP Pettarani dan Jl Sultan Alauddin, Hasani (bukan nama sebenarnya) mengatakan, pembakaran dilakukan sekitar 100 OTK.

"Banyak sekali. Ada kurang lebih 100 orang," ujar Hasani kepada fajar.co.id di lokasi, Jumat (14/3/2023) dini hari.

Dikatakan Hasani, para OTK sebelum melakukan pembakaran terhadap motor Polisi tersebut, sempat mencari Polisi di warkop yang ada di dekat lokasi kejadian.

"Mau sweeping. Dia mencari Polisi, karena dia tanya siapa polisi di sini," ungkapnya.

Tidak menemukan Polisi pada lokasi tersebut, para OTK itu membakar dua unit sepeda motor yang diduga milik anggota Polisi di Makassar.

"Dia dapat motor Polisi di sini dia bakar mi," tandasnya. (muhsin/fajar)

  • Bagikan