“Bulan Ramadan merupakan sebuah momentum untuk memperkuat keimanan dan meraih
ketaqwaan. Dan Paragon Corp mengajak masyarakat untuk bergerak bersama, agar dalam
proses menjalani Ramadan ini dapat menebarkan kebaikan dan memberi kebermanfaatan bagi masyarakay” ujar Rifqi Suhandri Hutasuhut (Area Business Leader
Paragon untuk wilayah Sulawesi) dalam sambutannya.
Turut hadir pula di acara ini Bupati Barru Bapak Suardi Saleh, Dewan Pengurus DKM Al Markaz
VN, Ustadz Dr. H. Abd Rahman Qayyum, S.H., M.A., dan Ayu Ardhillah Yuliartha (Wardah Representative)
Sebelumnya Paragon Corp telah menggelar perjalanan ramadan mengunjungi pesantren-pesantren tua di Indonesia, ziarah walisongo, serta kajian akbar di Masjid Istiqlal Jakarta dan Al
Jabar Bandung.
Setelah ini, kegiatan bergerak bermakna ke 2.000 masjid akan terus berlanjut,
diantaranya di kota Padang, Medan, dan Jogja.
Ke depannya, ParagonCorp berharap program Bergerak Bermakna Bersama 2.000 Masjid
dapat konsisten dilaksanakan.
ParagonCorp juga berharap semakin banyak masyarakat yang
tergerak untuk menjadi penggerak kebaikan sehingga kebermanfatan yang dihasilkan semakin
luas.
Adapun hal ini sesuai dengan visi ParagonCorp untuk terus memberikan kebermanfaatan
bagi masyarakat dan lingkungan melalui 4 pilar CSR yakni pendidikan, kesehatan, lingkungan,
serta pemberdayaan perempuan.