FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Paragon Corp, grup perusahaan asal Indonesia yang menaungi
brand pioneer kosmetik halal seperti Wardah, Kahf, dan Biodef, menggelar Kajian Ramadan
‘Bergerak Bersama Lebih Bermakna’ di Masjid Al Markaz, Makassar. Kegiatan yang dihadiri
oleh lebih dari 1.000 peserta dari seluruh kalangan ini merupakan bagian dari perjalanan
program Bergerak Bermakna Bersama 2.000 Masjid yang diusung Paragon Corp selama bulan
ramadan.
Berkolaborasi dengan berbagai pihak, tahun ini Paragon Corp akan menjalankan
serangkaian program untuk menghidupkan dan mendukung kegiatan ramadan di 2.000 masjid
se-Indonesia.
“Makna Perjalanan Berkahf bagi saya adalah bagaimana membiasakan diri melakukan yang
benar. Di Al-Quran pun disebutkan bahwa orang yang berilmu akan diangkat derajatnya karena
dapat menjalankan ibadah dan kesehariannya dengan benar. Mari kita manfaatkan 10 hari
terakhir Ramadan ini untuk meningkatkan keimanan dengan terus belajar dan meningkatkan
keimanan," ujar Rijal Jamal, S.S., M.Si., CPT (Content Creator & CEO Bedabaik) dalam acara
Kajian Ramadan ‘Bergerak Bersama Lebih Bermakna’ di Masjid Al Markaz, Makassar.
Membawa campaign #BergerakBersamaLebihBermakna, Paragon Corp melalui brand-nya
yakni Wardah, Kahf, dan Biodef turut menguatkan ajakan kepada masyarakat untuk
menebarkan kebermanfaatan melalui serangkaian program untuk menghidupkan 2.000 masjid.
Selain kajian ramadan, aktivitas lain yang dilaksanakan Paragon Corp untuk menghidupkan
Masjid Al Markaz Makassar meliputi penyelenggaraan kegiatan talkshow, pembagian 1.000
takjil dan buka puasa bersama, pembagian 1.000 pcs produk Paragon dan 650 voucher belanja
Paragon, serta akan dilakukan pemasangan stiker edukasi di area masjid.