Silaturahmi Satukan Visi Misi Melalui Halal Bi Halal PPS UMI

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Halal bi halalĀ  merupakan momen bagi keluarga besar UMI, dimanfaatkan untuk silaturahmi saling maaf memaafkan setelah sebulan berpuasa dibulan Ramadhan.

Hal ini dibahas dalam Halal Bi Halal PPS UMI edisi lebaran Idul Fitri 1444 H, di Gedung PPS UMI lantai 3, Jl.Urip Sumoharjo, Jumat, 28 April.

Direktur Pascasarjana Universitas Muslim Indonesia (UMI), Prof Sufirman Rahman mengatakan ini momen  mengawali spirit pasca Ramadhan dengan meningkatkan  ketaqwaan kepada Allah SWT. 

"Hal ini di implementasikan dalam keseharian, kejujuran, kedisiplinan,  tanggung jawab,  saling menghargai, membantu sesama, berbagi, menjalin silaturahmi di kampus khususnya," ucapnya.

Kata Prof Sufirman, melalui Halal Bi Halal yang membahas banyak hal juga tak sekedar dikumpulkan. Namun juga memberikan kembali arahan untuk melakukan pengaplikasian atas tugas yang tertunda.

Sebetulnya makna dari halal bi halal ini saling meridoi dan memaafkan, juga memberikan pemahaman bahwa setelah ini agar menjalankan tupoksi masing-masing. Apalagi telah menahan diri, tak boleh masa bodo atau malas usai lebaran.

PROGRAM FAST TRACK

PPS UMI juga sementara berbenah untuk menyambut pemberlakuan program fast track untuk mahasiswa berprestasi.

Rencananya, mahasiswa yang berkuliah di UMI, dapat menyelesaikan dua program studi bertingkat. Misalnya mahasiswa S1 dapat memprogram mata kuliah di pasca atau S2 dan S3.

Menurut Prof. Sufirman Rahman Direktur PPs UMI, tujuan digagasnya program fast track, agar universitas dapat mencetak doktor atau profesor muda.

  • Bagikan