Husniah Talenrang Bicara Kesejahteraan Petani di Bontonompo

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, GOWA -- Perlu sinergitas antara pemerintah dan masyarakat petani, agar dapat tercapai target, baik itu hasil panen maupun peningkatan kesejahteraan petani.

Itu disampaikan Husniah Talenrang pada Reses III Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Gowa yang berlangsung pada Rabu, 17 Mei 2023. Lokasinya di rumah Suherman Daeng Mangka yang berada di Dusun Alerang Desa Bontolangkasa Selatan Kecamatan Bontonompo dipadati warga.

Legislator perempuan yang juga ketua Partai amanat Nasional kabupaten Gowa ini, menambahkan bahwa dirinya sangat peduli dengan masyarakat. Dan semenjak dirinya terpilih jadi perwakilan rakyat, ia terus menyalurkan aspirasi masyarakat.

"Saya sebagai perwakilan masyarakat tentunya akan terus menampung dan mengawal aspirasi kita semua. Namun juga perlu dipahami jika pemerintah daerah punya keterbatasan anggaran. Jadi masyarakat perlu memahami jika ada program yang mungkin saja belum terealisasi".

Selai membahas kesejahteraan petani, Husniah Talenrang juga berbicara tentang pendidikan dan kesehatan masyarakat.

Selain pemuka masyarakat, juga turut hadir Kabag perundang-undangan, Syarifuddin Kulle, bersama Camat Syahrir Salam.

Sekedar diketahui, Hj. Husniah Talenrang SE, M,M, terpilih sebaibagai anggota DPRD Gowa Pada pileg lalu, di daerah pemilihan Kecamatan Bontonompo dan Bontonompo Selatan dengan pencapaian suara terbanyak.

Bakal calon bupati Gowa ini mampu meraup suara di angka enam ribu lebih. Bahkan, Husniah Talenrang mencatat sejarah peraih suara terbanyak di Dapil Bontonompo dan peraih suara terbanyak kedua di Kabupaten Gowa. (rls)

  • Bagikan

Exit mobile version