Didukung Fasilitas dan Lokasi Strategis, Prospek Bukit Baruga Semakin Cerah

  • Bagikan

“Lapangan Tennis, misalnya, ini bisa digunakan oleh siapa saja dan kapan saja. Karena secara operasional lapangan tennis ini dibuka mulai hari senin s.d. minggu mulai pukul 06.00 - 22.00 WITA. Untuk sesi pagi dimulai pukul 06.00 - 18.00 WITA, kemudian dilanjutkan pada sesi sorenya pukul 18.00 - 24.00 WITA,” kata Edy.

Mengenai harga, lanjut Edy, sangat terjangkau. Baik untuk warga maupun untuk umum (non warga). Bagi warga yang ingin memakai lapangan tennis pada hari kerja (senin - jum’at) pada sesi pagi harganya hanya 30 ribu/jamnya. Kemudian untuk sesi sorenya itu 45 ribu/jamnya. “Kalau pada hari libur atau akhir pekan (sabtu - minggu) pada sesi paginya hanya 40 ribu/jamnya, dan sesi sorenya itu 55 ribu/jamnya,” lanjutnya.

Sedangkan untuk umum (non warga) harganya 40 ribu/jamnya pada sesi pagi dan 55 ribu/jamnya pada sesi sore yang ingin memakai lapangan tennis pada hari kerja (senin - jum’at). “Kemudian untuk hari libur atau akhir pekan (sabtu - minggu) sesi paginya itu cuma 50 ribu/jamnya, dan 65 ribu/jam jika mainnya pada sesi sorenya,” tutup Edy.

  • Bagikan