Diberitakan sebelumnya, calon presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan menyindir sosok politisi yang gemar melakukan kegiatan olahraga lari atau jogging dan berfoto dengan warga.
Anies bilang, dia bukan tipe orang yang gemar berolah raga lari dan berfoto dengan warga.
Anies mengatakan, dirinya sering turun langsung ke warga untuk dengar keluhan mereka tanpa harus membawa media.
"Saya mendengar keluh kesah dan cerita mereka. Bukan lari-lari untuk posting foto saja. Masuk ke sebuah tempat, ke warung, tanpa bawa kamera dan lain sebagainya," ungkap Anies.
Hal tersebut disampaikan Anies Baswedan dalam pidato politiknya di acara Temu Kebangsaan Relawan Anies Baswedan, Minggu 21 Mei 2023 di Tennis Indoor Senayan.
Anies mengatakan, dia bertemu warga tidak diposting di media sosial, atau jogging sambil foto.
"Dan saya temui mereka bukan untuk selfie dan diposting di pagi hari. Bukan, saya bukan lari-lari untuk posting foto," kata Anies yang sontak disambut riuh para relawan.
Anies tidak menyebut sosok siapa politisi yang gemar jogging dan posting foto di media sosial. (fin/fajar)